Mari menjauh dari keramaian, karena kami akan mengajak Anda ke bagian utara Bali. Sebuah daerah yang jarang diketahui namun merupakan daerah yang cocok bagi Anda yang haus akan pengalaman dan pengetahuan. Ini merupakan kesempatan emas untuk menikmati keindahan pulau Bali sekaligus menyatu dengan komunitas lokal. Hari-hari Anda akan diisi dengan kegiatan menarik diiringi keindahan alam serta budaya yang sangat beragam di pulau Dewata.
Hari ke-1 Perjalanan ke Utara!
MARI MULAI PERJALANAN! – Kami akan menjemput Anda di titik jemput lalu kita akan berangkat ke Bali Utara. Pemberhentian pertama adalah Jatiluwih, sebuah hamparan sawah yang luas disertai dengan jalan setapak untuk menikmati suasana. Selanjutnya, kita akan berhenti di Danau Kembar (Buyan-Tamblingan). Selanjutnya, Anda bisa menikmati makan siang Anda di sebuah restoran dengan pemandangan air terjun tepat di hadapan Anda. Lalu, kita akan melanjutkan perjalanan ke Candi Brahmavihara, sebuah candi bercorak Buddha yang terlihat seperti miniatur Candi Borobudur, sebelum mengakhiri perjalanan hari pertama di akomodasi Anda.
Estimasi waktu perjalanan: 3 jam 30 menit
- 08.00 – 08.15 Peretemuan di titik penjemputan
- 08.15 – 10.00 Tiba di Jatiluwih
- 10.00 – 11.00 Jatiluwih
- 11.00 – 11.45 Perjalanan ke Danau Kembar
- 11.45 – 12.30 Eksplorasi di Danau Kembar
- 12.30 – 12.55 Perjalanan makan siang di Sari Organik
- 12.55 – 14.00 Makan siang
- 14.00 – 15.30 Perjalanan ke homestay
- 15.30 – Tiba di homestay & waktu bebas
*Catatan: Jadwal bisa berubah sesuai dengan kondisi.
Hari ke-2 Snorkeling – Kelas Memasak
Bersiap! Pagi ini kita akan mengajak Anda untuk menyebrangi lautan menuju pulau kecil bernama pulau Menjangan. Tempat ini merupakan salah satu titik snorkeling terbaik dan paling cantik di Bali. Anda bebas untuk berenang dan bereksplorasi keindahan biota laut Pemuteran yang sudah tidak diragukan lagi keindahannya. Tim kami juga sudah mempersiapkan bekal sehingga Anda tidak perlu khawatir jika suatu saat Anda merasa lapar saat melakukan kegiatan snorkeling ini.
Setelahnya, kami akan membawa Anda ke salah satu akomodasi ramah lingkungan terbaik di daerah Buleleng. Tuan rumah akan menyambut dengan hangat serta mengajak Anda untuk mempelajari cara memasak makanan khas Bali, makanan vegetarian asli. Sisa hari ini akan bebas untuk Anda menikmatinya.
Estimasi waktu perjalanan: 1 jam 30 menit
- 07.30 – 08.00 Sarapan pagi
- 08.00 – 10.30 Snorkeling di pulau Menjangan
- 10.30 – 11.30 Waktu istirahat & persiapan
- 11.30 – 13.00 Perjalanan menuju akomodasi
- 13.00 – 14.00 Tiba di akomodasi, kelas memasak dan makan siang
- 14.00 – 19.00 Waktu bebas (bercengkrama dengan tuan rumah)
- 19.00 – Makan malam & waktu bebas
*Catatan: Jadwal bisa berubah sesuai dengan kondisi.
Hari ke-3 Jelajah Alam & Lokakarya Daur Ulang Plastik
Sebelum Anda memulai hari ini, marilah mulai dengan sesi yoga dan meditasi untuk menyegarkan hari Anda. Lalu, kita akan mengajak Anda berkeliling ke komunitas sekitar dan bermain di air terjun Sekumpul untuk melepas lelah Anda.
Selepas trekking, kita akan ke desa Les dan bertemu dengan Sea Communities yang akan mengajak Anda untuk mengetahui solusi daur ulang sampah plastik. Lokakarya ini sangat spesial karena Anda akan mendapatkan pengetahuan aktual. Selanjutnya, Anda akan mempelajari cara memainkan alat musik tradisional dan menikmati makan malam Anda bersama komunitas lokal.
Estimasi waktu perjalanan: 1 jam
- 06.30 – 07.30 Yoga & meditasi
- 07.30 – 08.00 Sarapan pagi
- 08.00 – 12.00 Eksplorasi komunitas & air terjun sekumpul
- 12.00 – 13.00 Makan siang
- 13.00 – 14.00 Perjalanan ke desa Les
- 14.00 – 18.00 Lokakarya Daur Ulang Plastik bersama Sea Communities
- 18.00 – Makan malam, sesi gamelan & waktu bebas
Catatan: Jadwal bisa berubah sesuai dengan kondisi.
Hari ke-4 Konservasi Terumbu Karang
Pagi yang cerah diiringi desir ombak pesisir pantai adalah waktu yang tepat bagi Anda untuk mengikuti lokakarya bersama LINI Foundation. Mereka akan menjelaskan kepada Anda hal yang mereka lakukan demi menjaga terumbu karang. Selain itu, Anda akan berkesempatan untuk snorkeling sehingga Anda bisa melihat langsung keindahan terumbu karang yang ada di laut Bali Utara.
Lalu, Anda akan dimanja dengan perawatan spa untuk melepas lelah dan rasa pegal setelah melakukan kegiatan di pagi hari. Anda bisa menikmati area sekitar penginapan Anda yang nampak tentram dan cantik untuk mengisi ulang kembali tenaga.
Estimasi waktu perjalanan: 15 menit
- 07.00 – 08.00 Sarapan pagi
- 09.00 – 10.00 Lokakarya LINI Foundation
- 10.00 – 12.00 Snorkeling bersama LINI Foundation
- 12.00 – 13.00 Makan siang
- 13.00 – 13.15 Perjalanan ke penginapan
- 13.15 – 14.15 Perawatan Spa
- 14.15 – Waktu bebas
Catatan: Jadwal bisa berubah sesuai dengan kondisi.
Hari ke-5 Keberangkatan Pulang
Mulai hari terakhir Anda di daerah utara Bali dengan sesi yoga dan meditasi bersama Ahlinya. Inilah saatnya Anda untuk kembali fokus ke waktu sekarang dan menikmati momen yang Anda miliki saat ini. Selepas Anda memulai kegiatan pagi, Anda akan dihidangkan sarapan yang lezat ala vegetarian.
Selanjutnya, kami akan membawa Anda ke titik perpisahan kita setelah melalui perjalanan yang sangat berkesan ini.
TERIMA KASIH TELAH MEMPERCAYAI KAMI! Semoga perjalanan ini memberikan pengalaman dan kenangan yang bermakna dan berdampak positif bagi Anda!
- 07.00 – 08.00 Yoga dan meditasi
- 08.00 – 09.00 Sarapan
- 09.00 – 10.00 Waktu bebas dan persiapan pulang
- 10.00 – Perjalanan pulang
Catatan: Jadwal bisa berubah sesuai dengan kondisi.
- Akomodasi (4x malam)
- Makan & Minum (seperti yang tercantum)
- Pemandu Wisata
- Seluruh tiket masuk ke tempat wisata dan parkir
- Perlengkapan Snorkeling
- Kunjungan Proyek Kegiatan Sosial
- Transportasi
- Asuransi Perjalanan (diwajibkan)
- Kegiatan / Makanan opsional
- Pelayanan yang tidak termasuk
- Biaya Pribadi
- Tips
- Tiket Pesawat Internasional /Domestik
Reviews
There are no reviews yet.